Pembelajaran Kelas 8 Prakarya Kelas 8 Jumat, 27 Maret 2020
Pembelajaran Kelas 8 Prakarya Kelas 8 Jumat, 27 Maret 2020
PENGOLAHAN
HASIL SAMPING SEREALIA, KACANG-KACANGAN, DAN UMBI MENJADI PRODUK PANGAN
A.Pengertian
Produk hasil
samping adalah produk yang dihasilkan selain produk utama. Hasil samping
serealia, kacang-kacangan, dan umbi masih bisa dimanfaatkan menjadi produk
pangan.
B.Jenis, Kandungan, dan Manfaat
1.
Bekatul (serealia)
~ mengandung mineral (Ca, Mg, Mn, Fe, K,
Zn, B15)
~ melancarkan pencernaan, membantu
sirkulasi darah, antioksidan,
~
mengobati penyakit jantung, diabetes, asma,
~
memperbaiki fungsi hati
2.
Ampas Kedelai (kacang-kacangan)
~ mengandung protein tinggi, vit B,
isoflavon
~ menurunkan kadar kolesterol darah
3.
Kulit Singkong (umbi)
~ kandungan KH yang tinggi
~ memiliki nilai jual yang tinggi karena
bisa dibuat makanan camilan
4.
Daun Ubi Jalar (umbi)
~ KH, serat, protein, kalsium dan zat besi
~ untuk kesehatan mata
~ menaikkan trombosit sel darah merah
C.Teknik Pengolahan Pangan
1.
Teknik pengolahan pangan basah (Moist Heat)
a. Teknik merebus/Boiling
b. Teknik Poaching/merebus dengan banyak
cairan
c. Teknik Braising/merebus dengan sedikit
cairan
d. Teknik Stewing/menyetup/menggulai
e. Teknik Steaming/mengukus
f. Teknik Simmering
g. Teknik Mengetim
2.
Teknik pengolahan makanan panas kering (Dry Heat Cooking)
a. Pengawetan secara fisik
(pendinginan,pemanasan,pengeringan)
b. Pengawetan secara biologis (fermentasi,
enzim)
c. Pengawetan secara kimiawi
D.Tahapan Pengolahan dan Contohnya
1.
Bangket bekatul dan jus papaya-nanas bekatul
~
sereal, susu sehat, biscuit ,cake
~ jus papaya-nanas bekatul, cara pembuatan
sama seperti jus biasa namun ditambah satu sendok bekatul
2.
Tempe Gembus
~
dibuat dari ampas kacang kedele
~ tahapan pengolahan (hal147-148 buku
paket)
3.
Sambal Glandir Asam
~ glandir merupakan hasil samping dari tanaman
ubi jalar berupa sayuran
~ tahapan pengolahan (hal 151-152 buku
paket)
F.Pengemasan
Syarat
suatu pengemasan :
1.Kemasan
harus bisa mewadahi produk
2.Kemasan
harus bisa melindungi produk
TUGAS
: Tuliskan salah satu resep olahan pangan hasil samping serealia,
kacang-kacangan, dan umbi (pilih salah satu) !
(mulai dari nama olahan , bahan-bahan, dan
cara membuatnya )
Nama
/ Kelas :
Tanggal :
Latihan
Soal Pengolahan
Jawaban dikirimkan ke email
ekiwindawati1754@gmail.com
Nama :
Kelas :
Tanggal :
Berilah
tanda silang pada salah satu jawaban yang paling tepat !
1.
Pengolahan makanan khas Indramayu…
a.Lumpia b.Bakpia c.Blengep d.Kerak telor
2.
Minuman yang ketika diminum terasa melegakan sehingga dapat menghilangkan
dahaga disebut..
a.Minuman dingin c.Minuman
sehat
b.Minuman segar d.Minuman
tradisional
3.
Sumber nutrisi terbaik yang diperlukan oleh tubuh banyak terdapat pada..
a.Buah dan sayur c.Sayur
dan nasi
b.Buah
dan susu d.Nasi dan
susu
4.
Manfaat dari air kelapa muda bagi kesehatan adalah…
a.Menyembuhkan
sakit kepala c.Menyembuhkan diare
b.Menyembuhkan
sakit perut d.Menyembuhkan orang keracunan
5.
Membuat bahan makanan menjadi halus dengan bantuan blender, parutan maupun
dengan cara diulek merupakan teknik
pengolahan dengan cara..
a.Merebus b.Menghaluskan c.Mengukus d.Mencampur
6.
Tahap akhir dari proses pembuatan produk olahan pangan adalah…
a.Penyajian b.Persiapan c.Perencanaan d.Pengolahan
7.
Bahan alami yang digunakan untuk mengemas/menyajikan makanan adalah..
a.Buluh bambu b.Styrofoam c.Plastik d.Kaca
8. Buah dan sayuran dapat diolah menjadi minuman
kesehatan karena banyak mengandung..
a.Vitamin dan mineral c.Vitamin dan antioksidan
b.Vitamin dan karbohidrat d.Vitamin dan folat
9. Dalam menentukan alat dan bahan dalam membuat
jus wortel dan tomat menjadi minuman kesehatan termasuk tahap/prosedur..
a.Perencanaan b.Persiapan c.Pengolahan d.Penyajian
10.Dalam
penyajian jus tomat dan wortel yang diperlukan adalah…
a.Gelas kaca/plastik b.Kertas c.Mangkok d.Piring
11.Rujak
dan gado-gado merupakan jenis makanan cepat saji..
a.Modern
b.Tradisional
Indonesia c.Rumah tangga d.Daerah
12.Salah
satu contoh olahan makanan cepat saji yang dihidangkan dalam keadaan mentah
adalah..
a.Gado-gado b.Pecel c.Salad d.Siomay
13.Contoh
makanan cepat saji tradisional adalah…
a.Kentang goreng b.Spaghetti c.Hamburger d.Pecel
14.Mencuci
buah dan sayur segar dengan menggunakan air bersih yang mengalir bertujuan
untuk…
a.Menghilangkan kotoran yang menempel
b.Mempertahankan kesegaran buah dan sayur
c.Menghilangkan mikrobiologi
d.Membuatnya lebih menarik
15.Tujuan
memilih dan mengolah buah dan sayur dengan cara yang benar agar..
a.Vitamin dan mineral yang terkandung
didalamnya tidak hilang saat diolah
b.Buahnya tampak segar
c.Kesegaran dapat dipertahankan hingga
siap dikonsumsi
d.Mempertahankan mutu dan kesegaran
16.Kemasan
tradisional lemper biasanya menggunakan…
a.Kulit jagung b.Kertas c.Daun pisang d.Plastik
17.Cara
merawat tanaman sayuran meliputi hal berikut, kecuali…
a.Pemupukan b.Penyiraman c.Pemotongan d.Penyiangan
18.Teknik
merebus (Boiling) adalah..
a.Pengolahan bahan makanan dalam panci
yang sudah mendidih
b.Pengolahan bahan makanan dalam cairan
yang sudah mendidih
c.Pengolahan bahan makanan dalam dandang
yang sudah mendidih
d.Pengolahan bahan makanan dalam microwave
yang sudah mendidih
19.Rebung,
asparagus dan kalian adalah contoh sayuran yang diambil manfaatnya pada bagian…
a.Daun b.Akar c.Batang d.Umbi
20.Usaha
yang bergerak dalam bidang makanan disebut..
a.Kuliner b.Seafood c.Foodcourt d.Seaword
======================================================================= DONASI PEDULI BENCANA ALAM TANPA MENGELUARKAN UANG KLIK DISINI
0 Response to "Pembelajaran Kelas 8 Prakarya Kelas 8 Jumat, 27 Maret 2020"
Posting Komentar